(Humas) Jakarta — Selasa pagi (25/07) peserta didik baru MTs Negeri 7 Jakarta Timur mendapatkan penyuluhan kesehatan remaja oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Ciracas.
Penyuluhan ini khusus diberikan untuk peserta didik baru sebagai pembekalan peserta didik yang mengalami masa peralihan dari masa kanak-kanak (SD/MI) ke masa remaja (MTs).
Para penyuluh juga memberikan sosialisasi terkait kesehatan mental remaja dan kampanye anti bullying.