Jakarta (Humas) — Sebanyak 6 siswa MTsN 7 Jakarta berhasil melaju pada babak semi final KoSSMI 2022 tingkat Nasional. Semi final yang akan diikuti oleh siswa MTsN 7 Jakarta ini yakni bidang Matematika dan Ilmu Pengetahuan Sosial. 5 siswa yang mengikuti semi final bidang Matematika yaitu M. Ilhami Yasya, Amanda Alisha, Faris Patria Chariansyah, Adilah Callista, dan Ben Hanan. Sementara itu 1 siswa mengikuti semi final bidang Ilmu Pengetahuan Sosial yakni Raihana Nabila.
Keenam siswa tersebut akan berkompetisi dengan peserta lainnya dari ratusan madrasah se-Indonesia. “Kami mengharapkan doa dan dukungan agar para siswa yang akan berjuang pada KoSSMI 2022 ini dapat meraih prestasi yang unggul,” ujar Lebeng, Kepala MTsN 7 Jakarta.
Babak semi final KoSSMI akan diselenggarakan pada 2 April 2022. Untuk mempersiapkan diri para peserta, madrasah terus memfasilitasi pembinaan yang intensif kepada mereka dengan para pembina pilihan yakni guru di MTsN 7 Jakarta serta bekerja sama dengan tutor dari lembaga luar. (NM)